Waka VII Kwarda Lampung Pimpin Tim Abdimasgana Tinjau Pospam Nataru 

Intisarinews.co.id — Wakil Ketua VII Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Lampung, Taufiqullah, memimpin Tim Pengabdian Masyarakat dan Tanggap Bencana (Abdimasgana) melakukan kunjungan dan pemantauan ke sejumlah Pos Pengamanan (Pospam) Natal dan Tahun Baru (Nataru) di Provinsi Lampung, Kamis (25/12/2025). Kegiatan tersebut merupakan bagian dari Karya Bakti Pramuka dalam rangka mendukung pengamanan dan pelayanan masyarakat selama perayaan Natal dan Tahun Baru. Adapun Pospam yang dikunjungi meliputi Pospam Tugu Pengantin Kabupaten Pesawaran, Pospam Pendopo Pringsewu, Pospam Baruna Panjang, Pospam Islamic Center Tulang Bawang Barat, serta Pospam Pelabuhan Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan. Pos-pos…

Loading

Read More

Kwarda Lampung Terima Dana Bumbung Kemanusiaan dari Kwarcab Pesawaran

Intisarinews.co.id – Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Lampung Kak Jihan Nurlela yang diwakili oleh Sekretaris Kwarda Lampung Kak Mubasit, Jumat (19/12/2025) sore, menerima penyaluran dana Bumbung Kemanusiaan dari Kwartir Cabang (Kwarcab) Pesawaran. Penyerahan dana secara simbolis dilaksanakan di Sekretariat Kwarda Lampung. Dana tersebut diserahkan oleh Bendahara Kwarcab Pesawaran Kak Damirah, disaksikan oleh Sekretaris Kwarcab Pesawaran Kak Hendri Perdopo serta Sekretaris Bidang VII Kwarda Lampung Kak Arif Vivi Aningsih. “Kami menyerahkan melalui Kwarda Lampung dana Bumbung Kemanusiaan untuk korban banjir dan longsor di Provinsi Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat dari Kwarcab…

Loading

Read More

Kasus SPAM Pesawaran: Penyitaan Rp40 Miliar Dinilai Tepat oleh Pakar Hukum

Intisarinews.co.id — Guru Besar Hukum Universitas Lampung, Prof. Dr. Hamzah, S.H., M.H., PIA, menegaskan bahwa tindakan penyidik Kejaksaan Tinggi Lampung yang menyita aset senilai Rp40 miliar dalam perkara dugaan korupsi proyek Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Pesawaran sah secara hukum, meskipun nilai proyek hanya Rp8 miliar. Penjelasan itu disampaikan Prof. Hamzah menanggapi sorotan publik yang menilai langkah penyidik berlebihan. Ia mengutip adagium hukum Salus populi suprema lex esto dan Corruptio optimi pessima, yang menurutnya relevan dalam penanganan tindak pidana korupsi sebagai extraordinary crime. Penyitaan Boleh Melebihi Nilai Kerugian Negara Menurut…

Loading

Read More

Launching Mustahik Income Generating Program YBM BRILiaN BRI Region 5 Bandar Lampung Sentra Pesawaran

Intisarinews.co.id – YBM BRILiaN Region 5 Bandar Lampung menyelenggarakan kegiatan launching MIGP (Mustahik Income Generating Program) sentra Pesawaran di balai Desa Kresno Widodo kecamatan Tegineneng Kabupaten Pesawaran Lampung.(19/11) Launching program ditandai dengan pemotongan pita dan penyerahan mock up bantuan dilakukan oleh bapak Mohamad sigit susanto mewakili badan pembina YBM BRILiaN didampingi Camat Tegineneng bapak Aep Alamsyah, S.TP, M.M, Pengurus dan Pelaksana YBM BRILiaN, Kepala Unit BRI Trimulyo serta KUPT dinas Pertanian dan seluruh Kepala Desa penerima manfaat yaitu kepala Desa Kresno Widodo, kepala Desa Margo Mulyo dan kepala Desa Gedung…

Loading

Read More

Kejanggalan Anggaran KPU Tahun 2024 Masih Misterius ‎

Pringsewu (Kandidat) – Menindaklanjuti sorotan publik terkait anggaran Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pringsewu tahun 2024, sejumlah proyek dan belanja yang menelan anggaran fantastis hingga kini belum jelas rinciannya. ‎‎Beberapa poin yang menjadi sorotan antara lain: 1. Pembangunan pos satpam, portal, dan tiang bendera – Hingga saat ini belum ada informasi resmi mengenai total anggaran yang dikeluarkan untuk proyek tersebut. ‎2. Pembangunan gedung arsip KPU Pringsewu – Tidak ada keterangan tentang nilai proyek maupun sumber dananya. ‎3. Pengadaan mesin perkantoran untuk Pilkada 2024 – Jenis mesin dan keperluannya belum dijelaskan…

Loading

Read More

Pemprov Lampung Bangun dan Rehabilitasi Ruang Kelas di SMAN Pulau Legundi

PESAWARAN (ISN) – Pemerintah Provinsi Lampung melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) menggelar kunjungan kerja ke SMAN Pulau Legundi, Kabupaten Pesawaran, Rabu (24/9/2025). Agenda tersebut sekaligus menandai peletakan batu pertama pembangunan baru serta rehabilitasi ruang kelas di sekolah setempat. Kepala Disdikbud Provinsi Lampung, Thomas Amirico, menegaskan bahwa langkah ini merupakan wujud nyata komitmen pemerintah di bawah kepemimpinan Gubernur Rahmat Mirzani Djausal dalam mewujudkan pemerataan pendidikan hingga wilayah kepulauan. “Pemerintah hadir untuk memberikan harapan baru bagi anak-anak di Pulau Legundi. Kami ingin memastikan mereka mendapatkan akses pendidikan yang layak dan berkualitas,…

Loading

Read More

Ketua PERADI Ungkap Kejadian RD Tidak Ada Pemukulan Apalagi Penganiayaan

Pesawaran ( ISN) – Sempat beredar pemberitaan di media sosial terkait dengan kejadian Rama Diansyah beberapa hari lalu, akhirnya, Ketua Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI) Kabupaten Pesawaran Lampung, Dr. (Can) Nurul Hidayah, SH, MH, CPM angkat bicara dan menilai kejadian yang dilaporkan tersebut, secara teknis jauh dari fakta saat melihat video yang beredar. Nurul Hidayah mengungkapkan didalam video sudah jelas terlihat dengan kasat mata dan diperhatikan dengan teliti secara teknis dan jelas tidak ada kontak fisik, pemukulan apalagi penganiayaan. “Hampir tidak ada kontak fisik dari client kami Rama Diansyah dan pelapor…

Loading

Read More

Gencarkan Program Pendidikan, Thomas Amirico Bina 39 Kepala SMA/SMK di Wilayah II

Pesawaran (ISN) – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung, Thomas Amirico, S.STP., S.H., melaksanakan kegiatan pembinaan bagi seluruh kepala sekolah jenjang SMA/SMK Negeri dan Swasta se-Kabupaten Pesawaran. Kegiatan berlangsung di SMAN 1 Padang Cermin, Kabupaten Pesawaran, pada Selasa, 26 Agustus 2025. Dalam arahannya, Thomas menekankan pentingnya kepala sekolah menjadi teladan dalam menerapkan nilai-nilai integritas, kedisiplinan, dan pelayanan prima. “Seorang kepala sekolah harus bekerja ikhlas, tuntas, dan tanpa batas. Integritas dan disiplin adalah fondasi utama dalam memimpin sekolah,” ujarnya. Thomas juga menekankan bahwa kepala sekolah harus mampu mendorong terciptanya iklim…

Loading

Read More

Warga Desa Sukajaya Lempasing Kompak Gelar Pawai Budaya di Hari Jadi ke-165

PESAWARAN (ISN) — Suasana semarak mewarnai peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-165 Desa Sukajaya Lempasing, Kecamatan Teluk Pandan, Kabupaten Pesawaran, dengan digelarnya pawai budaya yang melibatkan seluruh unsur masyarakat desa. Acara pawai yang dimulai sejak pukul 08.00 WIB itu diikuti oleh ratusan peserta. Mereka tampil mengenakan berbagai pakaian adat dari beragam suku di Indonesia, seperti Lampung, Jawa, Sunda, Batak, Sulawesi, hingga Aceh. Atraksi budaya yang ditampilkan menarik perhatian para pengguna jalan yang melintas di kawasan tersebut. Banyak dari mereka sengaja memperlambat laju kendaraan untuk menyaksikan parade unik para peserta yang…

Loading

Read More

Anak Muda Bergerak: MSE dan PKBI Lampung Gelar Jelajah Bakti di Pesawaran

Pesawaran (ISN) — Gerakan anak muda untuk masyarakat terus digaungkan. Movement Social Environment (MSE) bersama Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) Lampung menggelar kegiatan Jelajah Bakti di Desa Cilimus, Kecamatan Teluk Pandan, Kabupaten Pesawaran. Kegiatan ini berlangsung selama lima hari, mulai 13 hingga 17 Juni 2025, dan melibatkan 30 relawan muda dari berbagai kabupaten di Provinsi Lampung. Ketua pelaksana kegiatan, Zalfa Aliya, menjelaskan bahwa Jelajah Bakti dirancang sebagai ruang bagi anak muda untuk berkontribusi secara langsung dalam menjawab berbagai tantangan di masyarakat. “Jelajah Bakti ini menjadi wadah bagi anak muda untuk…

Loading

Read More