H. Abdulah Surajaya, SH salah satu petahanan pada pemilihan legislatif DPRD Provinsi Lampung, meminta semua pihak terutama pada Caleg DPRD Lamteng untuk bersabar, dalam menyikapi hasil penghitungan cepat atau quick count Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024. Ia juga meminta masyarakat untuk menunggu hasil penghitungan resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan tidak mengklaim hasil kemenangan melalui hitung cepat. Hal itu dikatakannya, melihat situasi saat ini yang mana setiap calon saling mengklaim hasil penghitungan manual melalui tim pemenangan. “Saya minta kepada seluruh peserta pemilu terutama Caleg di Lamteng untuk tidak dulu…