LAMPUNG (ISN) – Gubernur Lampung Arinal Djunaidi melakukan peletakan batu pertama (Groundbreaking) Saluran Kabel Laut Tegangan Menengah (SKLTM) Pulau Pahawang, di Dusun Kalangan, Desa Pahawang, Pesawaran, Rabu (19/11/2019). Dengan terpasangnya SKLTM ini, Ratio Desa Berlistrik di Provinsi Lampung tahun 2020 optimistis mencapai 100%. Pada tahun 2019 ini rasio tersebut telah tercapai 98,56%. Menurut Gubernur, Groundbreaking SKLTM ini merupakan sinergi bersama PT. PLN dalam mewujudkan Lampung Terang Berjaya. “Masih ada sekitar 60 desa yang belum teraliri listrik. Dan di 2019 sudah terselesaikan 40 desa, termasuk Dusun Kalangan dan Pulau Pahawang Induk.…