BANDAR LAMPUNG (ISN) – Penjabat Ketua Dekranasda Provinsi Lampung, Maidawati Retnoningsih membuka Program Pendidikan Kecakapan Wirausaha (PKW) bertempat di Gedung Dekranasda Provinsi Lampung, Selasa (24/09/2024). Program Pendidikan Kecakapan Wirausaha (PKW) adalah bentuk layanan pendidikan melalui kursus dan pendidikan untuk memberikan pengetahuan, keterampilan, dan menumbuhkan sikap mental wirausaha dalam mengelola potensi diri dan lingkungan sebagai bekal berwirausaha. Program Pendidikan PKW ini diselenggarakan oleh Dekranasda Provinsi Lampung bekerjasama dengan LKP – Ines Lampung yang direkomendasikan oleh Panitia PKW Kemendikbud dan bertujuan untuk mengubah pola pikir (mindset) peserta didik dari bekerja berubah menjadi…